lpdb

Pendaftaran untuk Beasiswa LPDP tahun 2024 telah resmi dibuka. Beasiswa LPDP adalah program pendidikan yang didanai oleh pemerintah melalui Dana Pengembangan Pendidikan Nasional (DPPN), yang dikelola oleh LPDP di bawah Kementerian Keuangan. Tujuan utamanya adalah mendukung pendidikan bagi calon pemimpin dan profesional Indonesia.

Program ini merupakan peluang berharga bagi individu yang berminat melanjutkan studi di tingkat magister atau doktoral, baik di dalam maupun luar negeri. Berikut ini adalah panduan lengkap yang perlu dipahami untuk mengikuti program ini.

baca juga:Universitas Teknokrat Indonesia Masuk Jajaran Kampus Inovasi Kelas Dunia

Berikut Panduan Mendaftar Beasiswa LPDP:

Proses pendaftaran beasiswa LPDP terdiri dari dua tahap:

  1. Tahap Pertama: Periode 11 Januari 2024 hingga 12 Februari 2024
  2. Tahap Kedua: Periode 19 Juni 2024 hingga 18 Juli 2024

Berikut adalah persyaratan penting yang harus dipenuhi saat mendaftar:

  • Registrasi secara online melalui situs Pendaftaran Beasiswa LPDP di beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.
  • Mengunggah semua dokumen yang diperlukan dalam aplikasi pendaftaran.
  • Mengajukan aplikasi untuk memperoleh kode registrasi/pendaftaran.
  • Memastikan dokumen pendukung, seperti surat rekomendasi, dikeluarkan pada tahun 2024 dan sesuai dengan ketentuan LPDP.

baca juga:Sampaikan Kuliah Umum, Rektor Teknokrat Bicara Tentang Leadership dan Management

Berikut adalah dokumen yang harus disiapkan untuk proses pendaftaran:

  1. Data diri lengkap
  2. Kartu identitas (KTP/KK)
  3. Ijazah S1/S2 asli atau yang telah dilegalisir
  4. Pas foto terbaru
  5. Sertifikat kemampuan bahasa asing
  6. Surat penerimaan (LoA) tanpa syarat
  7. Rekomendasi dari tokoh agama atau akademisi
  8. Surat keterangan kesehatan
  9. Rancangan penelitian untuk program doktoral

penulis:Farii

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *