Halo Sobat Campuspedia! Apakah kamu tertarik kuliah di jurusan psikologi? Wah, pilihan yang bagus nih! Masa perkuliahan yang menyenangkan dan prospek kerja yang luas membuat peminat jurusan psikologi selalu meningkat loh dari tahun ke tahun.

Menurut laporan tempo.co yang mewawancarai Kepala Kantor Komunikasi Publik Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung, pada jalur SNMPTN 2020 jumlah pendaftar fakultas psikologi berjumlah 2.271 dengan daya tampung hanya 50.

Angka tersebut naik dari tahun 2019 yang berjumlah 2.197 dengan daya tampung hanya 40 kursi. Kenaikan peminat jurusan psikologi tidak hanya terjadi di Unpad, melainkan juga UI, UGM, UNAIR, dan universitas negeri dan swasta lainnya. 

Baca Juga:

Baca Juga:

Lantas, apa sih yang membuat jurusan ini tidak pernah sepi peminat? Yuk, simak fakta-fakta terkait jurusan psikologi yang bisa bikin kamu makin pengen kuliah di jurusan ini!

1. Jurusan yang Pengetahuannya Aplikatif dan Menyenangkan

kuliah jurusan psikologi

Lingkup pengetahuan dari ilmu psikologi mempelajari perilaku dan perasaan manusia. Ilmu pengetahuan psikologi sangatlah aplikatif atau sangat relevan untuk diterapkan di kehidupan sehari-hari.

Oleh karena itu, tidak jarang kamu akan mendengar testimoni dari mahasiswa psikologi bahwa kuliah mereka berjalan menyenangkan dan seperti berobat jalan.

Selama berkuliah di jurusan psikologi, kamu akan banyak belajar tentang manusia dan secara tidak langsung kamu akan belajar untuk memahami diri sendiri dan menjadi lebih reflektif terhadap kehidupan kamu.

Kasus-kasus yang dipelajari selama belajar juga sangat relevan dengan kehidupan sehari-hari sehingga kamu akan lebih paham dan dapat mengaplikasikannya langsung. 

2. Pilih Jurusan Psikologi karena Gak Mau Ketemu Matematika? Salah Besar! 

Banyak orang salah kaprah lho tentang hal ini. Banyak mahasiswa psikologi menyesal di tengah jalan karena ternyata jurusan psikologi berkaitan erat dengan matematika.

Jurusan psikologi menggunakan sistem riset dan penelitian yang bergantung pada matematika khususnya statistika.

Statistika adalah ilmu dasar yang akan menjadi fondasi untuk menciptakan skala psikologi yang lebih lanjutnya lagi dapat dikembangkan menjadi alat tes psikologi, biasanya juga sering dikenal sebagai psikotes.

3. Jurusan Psikologi Akan Memberikan Kamu Wawasan dan Pengetahuan tentang Perilaku, Mental, dan Pikiran Manusia

Menurutmu, seberapa mudahkah untuk memahami orang lain? Sejujurnya, kita pasti sering mengalami kesulitan untuk memahami kenapa seseorang melakukan sesuatu. Pasti selalu ada alasan dan alur pemikiran di balik setiap tindakan dan perilaku seseorang. 

Ilmu psikologi dapat diterapkan hampir untuk semua bidang kehidupan karena setiap pekerjaan sehari-hari tentu tidak terlepas dari perilaku, mental, dan pikiran manusia.

Selama kamu kuliah di jurusan psikologi, kamu akan banyak dihadapkan pada situasi kompleks yang membutuhkan peran ilmu psikologi untuk menyelesaikan masalah yang terjadi. 

4. Lulusan Jurusan Psikologi Memiliki Prospek Kerja dan Jenjang Karier yang Luas

prospek kerja jurusan psikologi

Mungkin sebagian besar orang menganggap bahwa lulusan S1 jurusan psikologi hanya akan menjadi seorang pegawai di divisi Human Resources (HR). Padahal, anggapan itu salah banget guys! Prospek kerja lulusan jurusan psikologi sangat bagus lho. 

Menjadi pegawai HRD hanyalah satu pilihan dari banyaknya peluang kerja ketika kamu lulus S1 psikologi. Berikut adalah beberapa pilihan yang bisa kamu ambil.

  • Asisten Psikolog
  • Staf atau Manajer di bidang Sumber daya Manusia
  • Konsultan di bidang Psikologi (Pendidikan, SDM, Tumbuh Kembang, dan Kesehatan Mental)
  • Pengajar
  • Konselor
  • Perancang dan Fasilitator pengembangan komunitas
  • Asisten Peneliti
  • Fasilitator dan Motivator dalam program pelatihan
  • Pelaku Usaha Mandiri
  • Staf Hubungan Masyarakat dan Komunikasi
  • Pengembang Pendidikan Anak Usia Dini
  • Pengembang Pendidikan Inklusi
  • Pendamping Program Kesehatan Mental
  • Pendamping Komunitas
  • Perancang dan Fasilitator Program Kesehatan Mental
  • Research and Development (RND)

Rancang Career Planning untuk Masa Depanmu yang Gemilang!

Untuk memantapkan persiapan kamu merancang masa depan yang cerah, kamu membutuhkan career planning yang tepat nih untuk dapat meningkatkan kualifikasi diri (pendidikan dan skill) yang dibutuhkan untuk perkembangan karier kamu kedepannya.

Kamu bisa upgrade skill dan kompetensi kamu di online career class Campuspedia Academy dan ikuti kelas-kelas yang sesuai dengan minat dan kebutuhan kamu . Semoga berhasil!

By

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *