Maarten Paes mencuri perhatian tidak hanya melalui penyelamatan penalti saat menghadapi Arab Saudi, tetapi juga dengan aksi memukau ala Johan Cruyff.

Setelah melalui proses naturalisasi yang panjang, Paes akhirnya debut bersama Timnas Indonesia dalam pertandingan melawan Arab Saudi di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB.

Baca Juga : Perhatian! Pendaftaran CPNS 2024 Diperpanjang Hingga 10 September

Sebelumnya, Paes direncanakan baru bisa bermain saat melawan Australia, tetapi izin dari FIFA memperbolehkan dirinya tampil di laga perdana Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Paes langsung membuktikan kemampuannya saat diberikan kepercayaan oleh pelatih Shin Tae-yong. Beberapa kali, ia berhasil menggagalkan peluang pemain Arab Saudi.

Selama 90 menit bermain, Paes mencatatkan tiga penyelamatan. Salah satu aksinya yang paling mengesankan terjadi di menit keempat detik ke-38, ketika ia menerima umpan di dalam kotak penalti. Dengan tenang, Paes melakukan trik ala Cruyff untuk mengelabui pemain Arab Saudi yang mendekat, sebelum melepaskan umpan ke tengah lapangan.

“Maarten Cruyff,” tulis akun X Dallas FC, klub tempat Paes bermain.

Namun, Paes juga sempat melakukan kesalahan saat gagal mengantisipasi tendangan Musab Al-Juwayr yang membentur pemain lain dan menghasilkan gol penyeimbang di menit ketiga injury time babak pertama.

Baca Juga : MBKM Fair 2024, Universitas Teknokrat Indonesia Tampilkan Karya Inovasi Mahasiswa

Selain itu, ia berperan dalam terjadinya penalti untuk Arab Saudi di menit ke-77. Terlalu lama menguasai bola, Paes direbut oleh Firas Al Buraikan, yang berujung pada pelanggaran.

Beruntung, Paes berhasil menebus kesalahannya dengan menepis penalti yang dieksekusi oleh Salem Al Dawsari. Pertandingan berakhir dengan skor 1-1, dan Paes dinobatkan sebagai Man of The Match.

Penulis : Tamara Putri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *